PIMPIN APEL KHUSUS, KEPALA RSPAL dr. RAMELAN : TANAMKAN JIWA PATRIOTISME, JADIKAN RSPAL dr. RAMELAN SEMAKIN MAJU, INOVATIF DALAM MEMBERIKAN DUKUNGAN DAN PELAYANAN KESEHATAN

"Kepada seluruh Civitas Hospitalia RSPAL dr. Ramelan tanamkan jiwa patriotisme dalam diri kita, mari jadikan RSPAL dr. Ramelan semakin maju, inovatif dalam memberikan dukungan dan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan profesional." ujar Kepala RSPAL dr. Ramelan Laksma TNI dr. M. Sulaiman Abidin, Sp.M., saat memimpin Apel Khusus di Lapangan Apel RSPAL dr. Ramelan, Surabaya. Rabu,(20/08/2025).

Pada kesempatan tersebut Kepala RSPAL dr. Ramelan menerima dan memberikan penghargaan kepada personel RSPAL dr. Ramelan yang berprestasi, Tim Lomba Poster Ilmiah yang berhasil meraih Juara 1 dan Juara Harapan 2 serta Tim Lomba Video Inovasi Layanan Unggulan Rumah Sakit yang berhasil meraih Juara 2 pada acara Pertemuan Ilmiah Tahunan dan Semiloka Nasional (PITSELNAS) IX Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) serta Tim Lomba Pressure Injury Prevention (PIP) Video Challenge yang meraih Juara 1 pada acara Symposium dan Workshop Ke-25 Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Himpunan Perawat Critical Care Indonesia (HIPERCCI).

Disampaikan Kepala RSPAL dr. Ramelan, apresiasi yang diberikan kepada personel berprestasi ini bertujuan untuk memacu personel yang lain untuk melahirkan inovasi-inovasi baru pelayanan serta meningkatkan mutu pelayanan di RSPAL dr. Ramelan. "Saya bangga menjadi bagian dari RSPAL dr. Ramelan, yang terus berkembang lebih maju dari sisi pelayanan serta peningkatan dari kualitas SDM yang handal dan professional, menjadikan RSPAL dr. Ramelan sebagai rumah sakit kebanggaan TNI Angkatan Laut." pungkasnya.

Apel Khusus tersebut turut dihadiri Wakabin, Wakamed, Kapokli serta PJU dan seluruh Civitas Hospitalia RSPAL dr. Ramelan.