TINGKATKAN KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN, KEPALA RSPAL dr. RAMELAN RESMIKAN RUANGAN RAWAT INAP EKSEKUTIF DAN GEDUNG HEMODIALYSIS CENTER
Wujud komitmen RSPAL dr. Ramelan dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada Prajurit TNI, TNI AL beserta keluarga, Purnawirawan dan Masyarakat.
Kepala RSPAL dr. Ramelan Laksma TNI dr. M. Sulaiman Abidin, Sp.M., didampingi Ketua Ranting E Cabang 7 Gabungan Jalasenastri Mabesal Ny. Ida Sulaiman meresmikan Ruangan Rawat Inap Eksekutif dan Gedung Hemodialysis Center di Lt. 4 Gedung Pulau Miangas RSPAL dr. Ramelan, Surabaya. Kamis,(11/09/2025).
Peresmian dua sarana prasarana baru yang dimiliki RSPAL dr. Ramelan ini, ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Kepala RSPAL dr. Ramelan Laksma TNI dr. M. Sulaiman Abidin, Sp.M dan pengguntingan ronce bunga oleh Ketua Ranting E Cabang 7 Gabungan Jalasenastri Mabesal didampingi PJU RSPAL dr. Ramelan.
Kepala RSPAL dr. Ramelan dalam sambutannya menyampaikan bahwa ruangan rawat inap eksekutif dan gedung hemodialysis center ini dilengkapi dengan tim medis yang profesional dan berpengalaman, serta di dukung dengan fasilitas dan teknologi yang canggih, memberikan pengalaman pelayanan kesehatan yang lebih baik dan meningkatkan kenyamanan bagi pasien.
"Saya mengajak kepada seluruh personel RSPAL dr. Ramelan untuk terus berkarya mengembangkan ide-ide kreatif demi meningkatkan kemampuan rumah sakit dalam memberikan pelayanan kepada pasien." ujarnya.
10 Ruang rawat inap eksekutif dengan desain, fasilitas dan pelayanan ekslusif, memberikan kenyamanan bagi prajurit TNI dan masyarakat umum non BPJS/JKN. Sementara itu, peningkatan layanan hemodilisa dengan penambahan kapasitas layanan dari 40 mesin hemodialisis menjadi 90 mesin hemodialisi ini menjadikan layanan hemodilisa di RSPAL dr. Ramelan menjadi layanan hemodilisa terbesar di kota Surabaya.